Cara Menyembunyikan Update Status Teman di BBM Android

Pada saat Anda membuka Blackberry Messanger setelah membuka pesan BBM yang masuk hal lain yang Anda lakukan seringkali adalah membuka pemberitahuan status BBM teman Anda. Di antara sekian banyak teman Anda di kontak BBM Anda barangkali ada di antaranya yang terlalu sering mengupdate status entah itu lagi dimana, sedang makan apa, atau gonta- ganti Display Picture ( DP ) BBM, bisa di bilang setiap Anda membuka status BBM selalu saja ada pemberitahuan update status dari teman Anda tersebut, mengesalkan tentunya.

Memiliki teman BBM dengan karakter seperti reporter yang selalu update apa pun sepertinya tidak ada pilihan lain kecuali menghapus kontak BBM teman tersebut namun Anda merasa sungkan karena teman tersebut adalah teman satu kantor atau teman yang dekat atau sering bertemu. Untuk Anda  yang memiliki permasalahan seperti ini ada solusi lain selain menghapus kontak BBM teman Anda yaitu dengan menyembunyikan update status teman tersebut. Bagimana caranya, simak penjelasan lengkapnya.

Langkah pertama pilih status teman di BBM yang ingin Anda sembunyikan atau di blokir, selanjutnya tekan pada status teman tersebut sehingga muncul menu Sembunyikan Umpan Kontak. Lihat gambar di bawah ini untuk lebih jelasnya.

Contoh Gambar Status teman BBM 
 

Pada menu perintah seperti gambar di atas terdapat dua pilihan yaitu Semua umpan dan Umpan status. Untuk Semua umpan artinya semua pemberitahuan mulai dari update status, mengganti Display Picture BBM, memutar lagu tidak akan di tampilkan sama sekali, sementaa untuk menu Umpan status semua pemberitahuan yang berupa status akan di sembunyikan sementara mengganti DP masih bisa di lihat. 


Jika Anda ingin menyembunyikan semua pemberitahuan dari status teman tersebut pilih opsi Semua umpan makan semua pemberitahuan yang di update oleh teman kita tersebut tidak akan terlihat lagi di pemberitahuan update status BBM Android Anda.

Untuk mengembalikan pemberitahuan update status teman di  BBM Caranya adalah masuk ke Setting / Setelan BBM kemudian geser ke bawah temukan menu Kontak dan umpan yang di blokir, lihat gambar di bawah ini :


Selanjutnya pada menu Kontak dan umpan yang di blokir pilih menu Umpan, lihat gambar di bawah ini ;



Jika pada proses pemblokiran Anda memblokir pemberitahuan semua update teman di BBM Anda maka akan muncul empat opsi yaitu Status, Tampilan gambar, Nama tampilan dan Musik. Pilih pemberitahuan mana yang ingin Anda munculkan kembali dengan cara menekan salah satu opsi kemudian klik menu hapus. Jika ingin memunculkan semua pemberitahuan status hapus semua satu persatu.



Cara ini tentunya berbeda dengan BBM di Blackberry lama dimana menyembunyikan update status BBM teman di kontak BB hanya dapat di lakukan secara keseluruhan tidak bisa memilih untuk kontak BBM tertentu saja. Menu ini tidak hanya ada di BBM Android namun juga bisa bekerja di BBM versi iOS, Windos phone dan tentunya BBM versi 10.
 

Posting Komentar